Saya pernah membahas beberapa cara untuk mengetahui PageRank pada Artikel sebelumnya, yaitu dengan cara mengeceknya lewat Website maupun Addons di browser Mozilla Firefox.
Pada Artikel ini saya ingin memperkenalkan Aplikasi Android yang sering saya pakai untuk mengecek kondisi dan informasi tentang Blog yang saya kelola. Kebetulan saya adalah pemakai Ponsel Android. Nama Aplikasi tersebut adalah "WebRank SEO" dan yang paling penting, aplikasi tersebut adalah gratis.
Pada Aplikasi tersebut, kita dapat mengetahui :
1. Google Pagerank2. Alexa Rank
3. Compete Rank (saya belum pernah pakai ini)
4. Page yang telah di index oleh google
5. Page yang telah di index oleh bing
6. Backlink Google
7. Backlink Bing
8. Backlink Alexa
9. Facebook likes
10. Tweets
11. Google Plus
Pertama, tentunya kita harus download aplikasi tersebut ke Handphone kita.
Tinggal Search saja di Play Store pada Handphone yang ber-OS Android.
Setelah Aplikasi tersebut di install ke Handphone anda, "Open" atau bukalah aplikasi tersebut, maka akan muncul gambar seperti berikut ini :
Masukkan alamat website yang akan anda cek, contohnya : produksielektronik.co.cc
Kemudian tekan tombol biru yang ada gambar kaca pembesarnya atau gambar "search" tersebut.
(Alamat website yang pernah anda search akan muncul di "Recent Activity")
Setelah itu, akan muncul informasi-informasi yang saya sebut diatas seperti gambar dibawah ini :
Mudah kan?
Sekarang anda tidak perlu repot-report untuk buka brower untuk mengetahui informasi tentang website anda. Cukup dengan mengunakan aplikasi Android sederhana ini, hampir semua informasi yang anda inginkan akan muncul semua.
Semoga bermanfaat.....
Selamat Mencoba......
terima kasih infonya mas, langsung saja saya download aplikasi WebRank SEOnya
ReplyDelete