Thursday, November 13, 2014

6 Keuntungan jika kita sering Update Artikel Blog secara Rutin

keuntungan sering update blog secara rutin
6 Keuntungan jika kita sering Update Artikel Blog secara Rutin - Dalam aktivitas Blogging, kita perlu usaha dan kerja keras dalam meraih kepercayaan para pembaca maupun mesin pencari seperti google, yahoo dan bing. Untuk membuat Blog kita menjadi terkenal, kita perlu melakukan banyak hal baik di SEO (Search Engine Optimization) maupun melakukan sharing di Network sosial seperti Facebook, Twitter dan situs Social Bookmarking lainnya. Tetapi satu hal yang paling penting adalah menambahkan artikel atau posting yang original dan unik di blog kita secara rutin. Makin banyak artikel yang kita miliki, makin besar pula kesempatan kita untuk tampil di Mesin Pencari dan memenangi persaingan di dunia Blogging yang ketat ini.

Seperti yang kita ketahui, setiap harinya terdapat puluhan ribu bahkan jutaan artikel baru yang diterbitkan oleh para Blogger. Jika kita tidak rajin dalam melakukan update posting, kita akan ditinggal jauh dan bahkan dilupakan orang dan Mesin Pencari. Hal ini pernah saya alami sendiri, Blog ini (www.dicksonadacara.com) pernah saya tinggalkan dan jarang melakukan update posting. Akibatnya, index Google atau hak tampil di halaman pertama Google menjadi hilang. Hampir semua artikel di blog ini berada di halaman 2 dan 3 Google sehingga pageview blog ini menjadi turun drastis. Sedangkan Blog saya yang lain yang sering saya update mendapatkan posisi yang baik di Mesin Pencari, terutama di Google.
Nah, setelah saya menceritakan pengalaman saya sendiri, berikut ini ada 6 Keuntungan jika kita sering update artikel blog kita secara rutin. Apa keuntungannya? silakan baca dibawah ini :

1. Menaikan Peringkat di Mesin Pencari (Search Engine)

Ketika kita melakukan update artikel secara regular baik sehari sekali maupun dua hari sekali, Blog kita akan mulai dipercayai oleh Mesin Pencari. Kepercayaan Search Engine atau Mesin Pencari ini merupakan hal yang terpenting dalam meningkatkan peringkat artikel kita. Saya yakin setiap Blogger menginginkan artikel blognya muncul di halaman pertama mesin pencari.

2.  Mempercepat Artikel di Index oleh Mesin Pencari (Search Engine)

Salah satu faktor mengapa artikel baru di Blog kita lambat di index oleh mesin pencari karena ketidakpastian kita dalam meng-update artikel. Jika ingin cepat di Index, maka sering-seringlah update artikel yang original dan unik. Crawler Mesin pencari akan rajin hadir di Blog yang frekuensi update artikelnya tinggi. Karena Crawler tahu bahwa akan ada artikel baru setiap mereka mengunjungi blog yang bersangkutan.

3. Mendapatkan Pembaca-pembaca yang Setia

Pengunjung yang tertarik pada blog kita akan selalu mengharapkan artikel-artikel baru setiap mereka mengunjungi Blog kita. Dengan demikian, mereka akan selalu rajin mengunjungi blog kita untuk mendapatkan artikel-artikel yang bermanfaat bagi mereka.

4. Meningkatkannya Trafik atau jumlah Pengunjung Blog

Dengan sering melakukan update artikel atau Posting di blog, kesempatan untuk tampil di halaman 1 di mesin pencari menjadi tinggi, Crawler Mesin Pencari pun rajin mengunjungi Blog kita sehingga setiap ada Artikel baru akan cepat terindex, Pembaca-pembaca setia pun akan sering mengunjungi Blog kita untuk melihat apakah ada artikel baru. Dengan demikian, Trafik akan otomatis meningkatkan dan pageview pun akan tinggi juga.

5. Meningkatkan Peringkat Alexa

Dengan meningkatnya Trafik, peringkat Alexa pun akan meningkat dengan sendirinya. Peringkat Alexa merupakan salah satu pertimbangan Pengiklan (advertiser) untuk menempatkan iklannya di Blog kita.

6. Menghasilkan Uang dari Blog

Salah satu tujuan blogging bagi kebanyakan blogger adalah mendapatkan uang (atau lebih halus "pendapatan" tambahan). Seiring dengan seringnya update artikel baru di Blog, trafik dan peringkat Alexa akan meningkat, hal ini dapat menarik para pengiklan untuk menempatkan iklannya di blog kita. Jika anda pemain Google Adsense, kesempatan Klik pada iklan Adsense pun akan semakin meningkat.

Demikian 6 keuntungan yang kita dapat jika kita sering update artikel blog kita secara rutin. Yang perlu digarisbawahi, Artikel yang diupdate secara rutin harus bersifat Original dan Unik. Jangan sekali-kali melakukan COPAS artikel milik orang lain.
Semoga bermanfaat ....

1 comment:

  1. saya biasanya update mulai 8 sampai 12 posting setiap harinya gan

    ReplyDelete