Friday, August 15, 2014

Cara Memasang dan Menampilkan Video Youtube ke Blog Blogspot / Wordpress

Cara Memasang dan Menampilkan Video Youtube ke Blog Blogspot / Wordpress - Youtube merupakan salah satu situs berbagi video yang sangat terkenal saat ini. Kita dapat meng-upload dan berbagi Video ke semua penonton yang ada diseluruh dunia secara gratis bahkan kita dapat memperoleh keuntungan dari Video yang kita upload tersebut. Menonton Video di Youtube tentunya juga gratis sehingga banyak yang menonton lewat situs Youtube ini. Menurut statistik terbaru Youtube, lebih dari 1 Miliar orang menggunakan Youtube dan setiap harinya terdapat 4 Miliar Video ditonton oleh penggunanya. Nah, bagi kita sebagai seorang blogger, kesempatan ini tentunya tidak ingin kita lewatkan. Video-video yang ada di Youtube dapat kita gunakan sebagai bahan dalam Blog ataupun Website kita. Baik Video tersebut dibuat oleh kita sendiri maupun oleh orang lain.

Friday, May 9, 2014

Cara Memasang dan Menampilkan Peta Google Map di Website (Blogspot / Wordpress)

Cara Memasang dan Menampilkan Peta Google Map di Website - Google Maps adalah salah satu aplikasi web yang disediakan oleh Google untuk menampilkan Peta di Desktop maupun Mobile. Aplikasi Web Google Maps ini sangat bermanfaat bagi webmaster atau blogger untuk menunjukan lokasi yang diinginkan kepada pengunjung Website atau Blognya. Lokasi yang ditunjukan bisa saja merupakan alamat Kantor, lokasi rekreasi, lokasi hotel ataupun lokasi pusat perbelanjaan. Cara untuk memasang dan menampilkan Peta Google Map ini ke website kita pun boleh dikatakan cukup mudah, hanya beberapa langkah yang harus kita kerjakan untuk menampilkannya.

Saturday, April 12, 2014

Cara Membuat Screenshot layar Komputer / Laptop

Cara Membuat Screenshot Komputer / Laptop - Screenshot atau Print Screen adalah suatu cuplikan gambar yang diambil dari layar komputer, apa yang ditampilkan oleh layar (monitor) komputer kita akan direkam semuanya oleh Screenshot ini. Kadang-kadang ktia perlu membuat Screenshot untuk menunjukan permasalahan program komputer yang sedang dihadapi ataupun mendemonstrasikan program komputer kepada orang lain. Screenshot juga sangat bermanfaat bagi seorang pengajar dan Blogger dalam memperjelaskan tulisannya, hal ini sering kita temui di buku-buku ataupun Blog Tutorial.

Thursday, March 13, 2014

Cara Menghilangkan Judul Blog pada Judul Posting Artikel di Blogspot / Blogger

Sebagai seorang blogger, tentu sangat mengharapkan Artikel atau Posting Blog-nya muncul di Halaman pertama dan mendapatkan posisi terbaik di halaman pertama Search Engine seperti Google, Yahoo! maupun Bing. Meskipun tidak mendapatkan rangking pertama, minimal berada di posisi Top 3. Oleh karena itu, tindakan optimasi mesin pencari atau SEO (Search Engine Optimization) sangatlah diperlukan. Untuk meningkatkan SEO, banyak sekali faktor-faktor yang mempengaruhinya. Mulai dari optimasi Judul, Meta Description, keyword density sampai banyaknya jumlah backlink yang berkualitas. Memang, setiap ahli SEO maupun Search Engine itu sendiri mengatakan bahwa "Content is the King", tetapi Content/Konten yang sebagus apapun tetapi tidak didukung dengan tindakan SEO, sangat sulit sekali Artikel atau Konten tersebut dapat muncul di halaman pertama Mesin Pencari (Search Engine). Meskipun mungkin hal ini bisa saja terjadi.

Friday, February 14, 2014

Cara Menghilangkan Navbar (Navigation Bar) Blogspot / Blogger

navbar blogspot
Secara default, Navigation Bar atau disebut juga dengan Navbar akan ditampilkan pada setiap Blog yang berplatform Blogspot (Blogger). Posisi Navbar tersebut berada tepat diatas Blog Blogspot. Di Navbar Blogspot tesebut terdapat beberapa link untuk ke www.blogger.com (Icon [B]), Sharing ke Google Plus, Sharing ke Sosial Network lainnya seperti Facebook, Twitter, dan Email. Di Navbar tersebut juga Kotak Search yang digunakan untuk melakukan pencarian dan "Sign in" untuk masuk ke Dashboard Blogspot. Tetapi keberadaan Navbar tersebut kadang-kadang sedikit menganggu penampilan dan terkesan kurang profesional. Oleh karena itu, sebagian Webmaster menghilangkannya.